Rabu, 20 Oktober 2021

Komitmen Menulis di Blog

 


Judul                           : Pelatihan Belajar Menulis PGRI
Pertemuan ke -           : 8
Gelombang                 : 21
Tanggal                       : 20 Oktober 2021
Tema                           : Komitmen Menulis di Blog
Narasumber                : Drs. Dedi Dwitagama, M.Si.


Saat senja menjelang,
purnama bulan menyibak di ufuk timur
pendarkan lembut cahanya
semesta bergegap bersenyap nurani.

Malam ini memasukin pertemuan ke-8, hadirlah di tengah-tengah kita seorang narasumber yang luar biasa. Beliau bernama Drs. Dedi Dwitagama, M.Si.

Beliau lahir di Jakarta, 28 Nopember 1964. Dalam kurun waktu 6 tahun ,yaitu dari 2005 sampai 2011,m beliau telah menjadi kepala sekolah di 3 SMKN yang berbeda. Beliau adalah seorang Pendidik, Trainer, Nara Sumber dan Motivator bidang Pendidikan, Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba, HIV/AIDS, Kepemimpinan, Berbicara dimuka Umum, Teknologi Informasi, Menulis Kreatif/Creative Writing, Pendidikan Karakter dan Komunikasi/TIK. Saat ini beliau menjadi Guru Matematika di SMKN 50 Jakarta.


Dengan dimoderatori  ibu yang cantik, yaitu Bunda Aam Nurhasanah, acara berlangsung tidak seperti biasanya, yaitu sang narasumnber langsung menjawab setiap pertanyaan yang diajukan peserta.


Berikut rangkuman tanya jawabnya antara peserta (Q) denganDrs. Dedi Dwitagama, M.Si.(A):

Q: Apakah fungsi blogger hanya untuk menulis saja pak. Adakahfungsi  yg lain? 
A: Blog itu intinya sebagai majalah pribadi kita yang isinya bisa kita isi dg apapun yg kita mau ... suka" kita ajaaa

Q: Apakah menulis di blog bisa menambah income (penghasilan) ?
A:  bisaaaaaa .... gegara blog saya keliling Indonesia dan bebrapa negara di dunia

Q: Kapan  blog ini dipublikasikan..dan apa keistimewaannya sehingga masih eksis dan membuat org ramai mengikutinya..?
A: Blog itu muncul tahun 1994 di Amerika. Blog merupakan jurnal harian yang diupload di internet. Agar menarik orang lain untuk berkunjung ke blog kita,, blog yang kita tulis harus memberi manfaat untuk orang lain dan berisi hal yang orang lain butuhkan.


Q: Apakah bakat menjadi fakto utama dalam menulis?
A: Bakat bukanlah faktor utama. Yang penting harus terus berlatih menulis Menulis merupakan proses meninggalkan jejak dalam hidup.


Q: Apakah ada batasan dl menulis di blog?
A: Batasannya spt pergaulan di dunia nyata ... jangan menyinggung perasaan fihak lain ... tebarkan kebaikan yang bermanfaat buat banyak org

Q: Apakah blogger hanya untk tulisan saja?
A: Blogger tak hanya utk tulisan, bisa menayangkan foto, video, dan apapun yg kita mau. posting saya di blog sudah lebih dari 5.000 termasuk blog foto saya

                               

Q: Bagamana cara membentuk komitmen dlm.menulis?
A: Membentuk komitmen ngeblog gampang aja ... posting aja terus, ga usah pikirkan kualitas ... itu akan otomatis terbentuk sesuai prjalanan waktu

Q: Bagaimana cara membuat link di blogger seperti RPP. SILABUS dsbnya.?
A:  Klik tanda +, trus pilih file yg mau anda unggah .... nanti pengunjung blog anda bisa mengunduhnya ... SEE https://www.google.com/search?q=CARA+MELAMPIRKAN+FILE+DI+WORDPRESS&source=lmns&hl=en&sa=X&ved=2ahUKEwjmwvbdgdnzAhWcnEsFHYRmDFIQ_AUoAHoECAEQAA

Q: Aapakah blogger bisa menjadi sarana utk mengajar?

Q: Apa kiatnya agar blog kita dikenal orang?
A: Judul dan konten yang kita buat hendaknya menggunakan kata-kata yang banyak orang cari/.butuhkan. Selain itu kita juga rajin bersilaturahmi ke blog orang lain, memberikan komentar di blog tsb.

Q:  Bagaimana kiat² yg harus kita lakukan agar tetap bisa konsisten dalam menulis di blog?
A: Tuliskan apa saja yang ingin kita tulis. Saya bisa menulis kapanpun, saat mengantar istri berbelanja, saat rapat ketika pejabat belum datang, saat menunggu penerbangan, saat menjemput anak sekolah. Juga , kita perlu menjadwalkan tulisan kita.

Q: Bagaiman caranya agar konsekuen menulis di blog?
A: Tulis saja, posting saja, tidak usah mikr bagus/tidak. Dalam perjalanan waktu nanti akan menjadi bagus.

Sebagai penutup, saya menuliskan motto yang dimiliki narasumber: "Manfaatkan waktu yang ada, dan berusahalah memberi manfaat bagi banyak orang."

13 komentar:

Bakti Sosial PS Stella Maris ke Air Semut

Hari Minggu, 14 November 2021, 11 anggota Paduan Suara Stella Maris Keuskupan Pangkalpinang mengadakan kunjungan bakti sosial ke Stasi Santo...